Graffiti Art adalah karya seni yang sering dituangkan pada kanvas yang sebenarnya kanvas tersebut bukanlah tempat untuk menggambar, kadang di dinding, kulit, atau benda-benda lainnya. Graffiti yang digambarkan pada media-media tersebut memiliki arti tersendiri bagi pelukisnya. Tak dipungkiri bahwa Graffiti ini memang suatu karya seni yang menakjubkan. Bagaimana kalau kita membuat foto sehari-hari kita menjadi suatu gambar graffiti, seolah-olah kita menjadi seorang yang ahli melukis gambar graffiti dengan foto kita di suatu media, keren tentunya 🙂 Tutorial Membuat Foto menjadi Gambar Graffiti. Tentunya kamu harus membuka Adobe Photoshop sebelum memulai (di sini saya menggunakan Photoshop CS 6, kalau ada tampilan berbeda sedikit gak usah khawatir :)). Atur ukuran kanvas sesuai…